10 Malaikat dan Tugasnya Masing-Masing

10 Malaikat dan Tugasnya Masing-Masing – Malaikat merupakan salah satu makhluk Allah SWT yang diciptakan dari Nur (Cahaya). Percaya dan menyakini akan adanya malaikat merupakan salah satu dari rukun iman. Meskipun kita sebagai manusia tidak dapat merasakan kehadirannya dan melihat bentuk dan wujud aslinya, namun sebagai seorang muslim tentu kita wajib mengimani adanya malaikat. Terdapat setidaknya 10 Malaikat yang wajib diketahui oleh umat muslim diantaranya yakni :

1) Malaikat Jibril

Malaikat Jibril memiliki tugas khusus yakni menyampaikan wahyu dari Allah SWT kepada nabi dan Rosul.

2) Malaikat Mikail

Malaikat Mikail memiliki tugas yaitu sebagai pembagi rezeki terhadap seluruh makhluk hidup yang ada di bumi. Selain itu, malaikat mikail juga bertugas untuk mengatur pergantian siang dan malam serta mengatur siklus bulan dan benda angkasa lainnya.

3) Malaikat Isrofil

Malaikat Isrofil memiliki tugas yakni sebagai peniup sangkakala (terompet) ketika hari kiamat tiba. Pada hari tersebut, juga disebut sebagai yaumul ba’ats.

4) Malaikat Munkar

Malaikat Munkar bertugas sebagai penanya dan pemeriksa mengenai amalan manusia ketika di alam barzakh (kubur).

5) Malaikat Nakir

Malaikat Nakir memiliki tugas yang sama halnya seperti malaikat Munkar, yakni sebagai pemeriksa dan penanya bagi manusia mengenai beberapa hal penting di alam barzakh (kubur).

6) Malaikat Izrail

Malaikat Izrail memiliki tugas sebagai pemutus kehidupan manusia di bumi. Malaikat Izrail juga disebut sebagai malaikat pencabut nyawa.

7) Malaikat Raqib

Malaikat Raqib bertugas untuk mencatat segala amal perbuatan baik manusia sepanjang kehidupan manusia tersebut.

8) Malaikat Atid

Malaikat Atid memiliki tugas sebagai yakni sebagai pencatat segala amal perbuatan buruk yang dilakukan oleh manusia.

9) Malaikat Malik

Memiliki tugas yakni sebagai penjaga pintu gerbang neraka.

10) Malaikat Ridwan

Memiliki tugas sebagai penjaga pintu surga.

Malaikat adalah makhluk Allah yang sangat patuh dan taat. Jumlah malaikat sangatlah banyak dan tak ada riwayat yang menjelaskan mengenai berapa jumlah malaikat yang ada. Namun yang wajib kita ketahui dan kita imani yakni malaikat yang 10, seperti pada pembahasan di atas. Meskipun manusia tak dapat merasakan dan melihat wujud malaikat, namun wujud malaikat pernah ditampakkan oleh Allah SWT kepada nabi dan Rosul. Seperti yang terjadi pada nabi Ibrahim. Selain dari ke-10 malaikat yang wajib diketahui, terdapat malaikat-malaikat lain yang pernah disebutkan dalam beberapa riwayat, diantaranya yakni :

  1. Malaikat Harut dan Marut, adalah dua orang malaikat yang pernah diturunkan di negeri Babil.
  2. Malaikat Zabaniah, Adalah malaikat yang bertugas di dalam negara sebagai penyiksa yang kejam dan kasar.
  3. Malaikat di Arsy, adalah malaikat yang berjumlah empat bertugas sebagai pembawa Arsy Allah. Ada juga malaikat Haffun, yakni malaikat yang mengitari Arsy seraya bertasbih kepada Allah.
  4. Malaikat Dardail, adalah malaikat yang selalu memeperhatikan hamba Allah yang bertaubat, berdoa, bertasbih, dan lain-lain ketika berlangsungnya bulan Ramadhan.
  5. Malaikat Hafazhah, adalah malaikat-malaikat penjaga yang terdiri dari malaikat Kiraman Katibin dan Malaikat Mu’aqqibat. Malaikat Kiraman Katibin adalah beberapa malaikat yang bertugas untuk mencatat amal perbuatan manusia dan menjadi saksi pada hari perhitungan di padang mashar kelak. Sedangkan Malaikat Mu’aqqibat adalah malaikat yang senantiasa menjaga manusia dari kematiannya hingga pada saat waktu ajal menjemput.
  6. Malaikat Qarin, adalah malaikat yang mendampingi manusia semenjak dilahirkan hingga ajal menjemputnya. Malaikat Qarin juga senantiasai membisiki manusia mengenai hal-hal kebenaran dan kebaikan kepadanya.

Selain dari malaikat-malaikta yang memiliki tugas khusus di atas, terdapat juga malaikat lainnya berdasarkan beberapa riwayat yang ada diantaranya yakni malaikat Arham, malaikat Jundullah, malaikat As-Sijilli, malaikat Azh-Zhil, malaikat Ad-Dam’u, malaikat An-Nuqmah, malaikat Ahlul Adli, malaikat Ar-Ra’d dan masih banyak lagi malaikat yang taat dan patuh kepada Allah yang tidak diketahui jumlah dan identitasnya.

Sumber :
https://id.m.wikipedia.org/wiki/malaikat
http://mylaboratorium.blogspot.ae/2012/02/10-nama-nama-malaikat-dan-tugas-tugasnya.html?m=1

Share:

0 komentar:

Post a Comment